Cara Uploud SKTM di E-PIP 1000% Berhasil

Assalamualaikum

Selamat siang sahabat madrasah
Pendataan PIP pada situs http://emispendis.kemenag.go.id/emis_pip/ sudah dan sedang dikerjakan oleh semua operator madrasah diseluruh indonesia saat ini. Semua operator berlomba-lomba untuk mengisi dan mengajukan karena mengingat kuota sangat sedikit sekali, oleh karena itu siapa cepat dia dapat, hehehehe......

Pada postingan kali ini admin akan memberikan tips untuk mengisi data pada situs http://emispendis.kemenag.go.id/emis_pip/ terkait dengan penguploud-an berkas berupa SKTM.
Dalam uploud data SKTM ini yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut :

1. Pastikan data SKTM tersebut berformat JPG 
2. Pastikan ukuran gambar yang diuploud adalah 400 pixel

Nah kedua option diatas adalah yang harus diperhatikan dalam proses penguploud-an bukti yaitu SKTM dan saya yakin 1000% berhasil. 

Bagaimana jika anda punya file PDF ? silahkan rubah ke JPG dengan compress online. Klik link dibawah ini untuk merubahnya >>> https://smallpdf.com/

Jika sudah dirubah ke JPG lalu kemudian rubah ukurannya menggunakan PAINT. lihat cara dibawah ini.
1. Buka gambar dengan PAINT
Kalau sudah masuk seperti ini silahkan klik RESIZE untuk merubah ukuran maka akan muncul gambar seperti dibawah ini.
Lihat gambar bergaris merah silahkan ukurannya diatas HORIZONTAL dengan angka 400  dan untuk VERTIKAL akan menyesuaikan nanti, lalu klik OK dan SIMPAN gambarnya.

Jika gambar sudah dirubah ukurannya maka silahkan login ke E-PIP lalu pilih siswa yang akan di uploud berkasnya. setelah itu kemudian SIMPAN lagi maka otomatis NO.SKTM nanti akan terisi jika sudah menguplounya. contohnya seperti gambar dibawah ini.
Bisa dilihat pada menu FILE SKTM terisi dengan nomor... itulah nomor SKTM yang sudah kita uploud di E-PIP..

Mungkin hanya itu saja artikel kali ini semoga bermanfaat jangan lupa terus kunjungi blog ini, insyaallah admin akan terus update info-info menarik lainnya.

Wassalam

0 Comments