Situs http://emispendis.kemenag.go.id/emis_pip/ Masih Belum Sempurna

Assalamualaikum

Selamat pagi sahabat madrasah
Setelah diluncurkannya situs baru yaitu E-PIP (Emis PIP) oleh kemenag kemarin tentu bertambahlah tugas dari sahabat madrasah terutama sebagai operator.

Setelah admin lihat dan coba membuka situs tersebut memang tidak terlalu lemot dan bisa dikatakan cepat untuk mengaksesnya. Akan tetapi disini admin berpendapat bahwa situs E-PIP ini belum sempurna. Kenapa dan apa yang belum sempurna ? berikut pendapat admin

1. Ternyata pihak pusat belum menyaring siswa yang dobel di emis sehingga pada situs ini siswa tersebut masih ganda. 

2. Daftar nama siswa yang penerima KIP atau KKS belum ada yang ada hanya jumlah siswanya saja. Sehingga menurut admin sahabat opertaor juga bingung mana yang belum punya dan mana yang tidak.

3. Sekiranya anak tersebut memang sudah memiliki KIP atau KKS seharusnya nomor kartu anak tersebut sudah terisi, bukannya dikosongkan sehingga disini menurut admin sahabat madrasah bingung dan pasti bertanya apakah kita tulis nomornya atau tidak.  Dan ketika ketika kita tulis nomor KIP atau KKS kemudian kita SIMPAN ternyata harus menu UPLOUD harus diisi.

Nah mungkin itu saja kekurangan situs E-PIP ini menurut admin, jika memang masih ada silahkan tambahkan dikolom komentar. Dan jangan lupa share info ini agar admin pusat tahu dimana permasalahannya.

Terima kasih
Wassalam

0 Comments