Atasi NISN Ganda Di Verval PD Dalam Satu Madrasah

 Assalamualaikum teman-teman berikut ini admin akan memberikan sedikit informasi terkait dengan adanya kasus dobel/ganda NISN dalam satu madrasah di VervalPD. Silahkan simak langkah-langkah untuk mengatasinya.

Berikut langkah-langkah cek NIK ganda : 

1. Buka laman vervalpd.data.kemdikbud.go.id 

2. Login menggunakan akun yang sudah didaftarkan melalui laman SDM. 

3. Klik menu Residu, nanti akan menampilkan semua data yang ada di menu tersebut. 



4. Dari gambar diatas, pada bagian yang diberikan kotak hitam, itu adalah contoh data dengan status validasi NISN ganda. 

5. Klik icon sebelah kiri data tersebut untuk menampilkan rincian data Peserta Didik tersebut. 

6. Klik tab Quality Control 



7. Contoh gambar tersebut merupakan salah satu contoh kasus NISN ganda dengan status keaktifan

peserta Didik aktif di dua Satuan Pendidikan yang berbeda, 

8. Jika Peserta Didik tersebut betul-betul aktif di Satuan Pendidikan rekan-rekan, cobalah untuk menghubungi dan memastikan Satuan Pendidikan yang dimaksud untuk mengeluarkan Peserta Didik di aplikasi Dapodik dan segeralah lakukan sinkronisasi. 

9. Setelah itu, rekan-rekan diwajibkan untuk mengkomunikasikan hal tersebut dengan Admin Dinas setempat untuk ditindaklanjuti karena penyelesaian NISN Ganda adalah menggunakan hak akses Admin Dinas / Admin Pusat. Demikian artikel yang bisa penulis bagikan, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. 

0 Comments